7 Aplikasi Edit Video PC Gratis untuk Pemula dan Profesional 2022

aplikasi edit video pc

Adipangastuti.id-Ada banyak sekali aplikasi edit video PC baik offline maupun online, gratis maupun berbayar, ringan sampai yang berat.

Bagi yang baru belajar edit video atau pemula, nggak perlu bingung, karena disini kami akan membantu merekomendasikan aplikasi yang sesuai untuk kebutuhan kamu.

Misalnya seperti edit video vlog Youtube, video pembelajaran hingga video musik. Selain itu kami juga menjelaskan apa saja kelebihan dan kelemahan dari masing-masing aplikasi.

Aplikasi Edit Video PC Ringan untuk Pemula

Mungkin sebagian pengguna akan merasa bingung dalam menentukan aplikasi apa yang akan digunakan ini. Untuk itu berikut ini kami rekomendasikan aplikasi edit video pc yang ringan namun memiliki fitur yang lengkap.

1. Canva

Canva merupakan aplikasi desain yang multifungsi. Aplikasi ini menawarkan pengalaman membuat dan mendesain apapun jadi lebih mudah dan menyenangkan.

Dengan Canva, kamu bisa memilih ribuan template keren yang sudah tersedia. Jadi sangat mempersingkat waktu dan tidak perlu pusing lagi soal ide desain videonya. Apalagi hasil ekspor videonya bersih, alias tanpa watermark.

Aplikasi Canva tersedia dalam versi website online dan aplikasi. Namun untuk edit video PC saat ini hanya bisa diakses melalui online di websitenya. Sedangkan untuk aplikasi di mobile bisa didownload via Google Play Store maupun App Store.

Berikut contoh koleksi template dan fitur di Canva video editor :

Youtube Clip Maker

Fitur ini untuk membuat konten video youtube berbagai niche (tema). Misalnya gaming streams, video tutorial dan vlogs Youtube.

TikTok Video

Fitur TikTok video membantumu mendapatkan ukuran format video TikTok yang tepat. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan efek animasi, text, musik dan voice overs.

Stories

Template ini cocok untuk membuat video di Instagram dan Facebook Story. Fitur ini cocok bagi pemilik online shop atau admin media sosial perusahaan. Pasalnya sudah tersedia efek untuk quotes, promosi produk, tips dan trik dan tips siap pakai.

Gif Maker

Fitur ini berfungsi untuk membuat gambar bergerak. Kamu bisa menambah beberapa potong gambar dan video, lalu di export dalam format Gif.

Berikut cara edit video via Canva :

  1. Daftar akun Canva di https://www.canva.com/.
  2. Masukkan informasi login, atau bisa langsung pakai akun Google
  3. Setelah berhasil, Kamu akan disuguhkan dengan berbagai format video yang bisa langsung digunakan
  4. Silahkan pilih template yang diinginkan
  5. Tambahkan aset yang sudah tersedia di Canva, atau upload aset pribadi
  6. Atur durasi video dengan menggeser lebar layar
  7. Sesuaikan posisi layar, cropping (pangkas), mengatur transparansi dan animasi di bagian menu
  8. Jika sudah selesai edit, klik menu bagikan > unduh > format Mp4
  9. Selesai

capcut

2. Capcut

Kalian pasti pernah lihat video jedag jedug di media sosial, maupun status aplikasi pesan seperti Whatsapp. Tahukah kamu, kalau kebanyakan video jedag-jedug yang beredar di internet itu, dibuat menggunakan aplikasi CapCut.

Pada awalnya, aplikasi CapCut memang hanya tersedia untuk versi mobile, namun saat ini kamu bisa unduh aplikasi CapCut untuk edit video PC di Mac maupun Windows.

Kelebihan CapCut :

  • Cocok Untuk Pemula dan Punya Fitur Lengkap

Aplikasi CapCut sangat cocok bagi kamu yang masih pemula dalam dunia editing video. Pasalnya cara mengoperasikannya cukup di drag and drop saja.

Selain itu fitur yang disediakan juga sangat lengkap,

  • Terintegrasi TikTok

Integrasi antara aplikasi CapCut dengan TikTok, membuat konten kreator mudah untuk menerbitkan videonya. Setelah di edit di CapCut mereka bisa langsung membagikannya ke TikTok.

  • Mendukung Teks to Speech

Fitur ini paling disukai bagi kamu yang ingin menambahkan suara manusia, tapi tidak mau melakukan rekaman sendiri. Biasanya sering digunakan untuk jenis video alur cerita.

Kamu cukup menulis teks yang ingin diubah, kemudian pilih opsi teks to speech, pilih tipe suara yang diinginkan. Meski lebih banyak karakter suara bahasa asing / inggris, tapi ada 2 tipe suara wanita Indonesia.

  • Template Video

Aplikasi ini juga menyediakan template video siap pakai, seperti video TikTok & Ads, Youtube Video & Ads, Instagram Storieis, Instagram Post, Linkedin Ads dan FB Videos.

  • Stock Aset Video

Aplikasi ini menyediakan stock videos berlimpah. Aset video untuk opening, closing, bumper dan transisi sudah tersedia.

Disamping itu tersedia juga stok video nyata dari berbagai tema, seperti Timelapse, Nature, Animal, Drink, Food dan masih banyak lagi.

  • Ringan

Spesifikasi yang dibutuhkan untuk instal CapCut di PC sangat ringan, bahkan diakses secara online pun lancar.

Kamu tetap bisa instal Capcut di PC, dengan minimal spesifikasi ram 2 GB.

3. Windows Movie Maker

Kalau kamu sudah terbiasa dengan aplikasi desain di Windows, tidak ada salahnya mencoba aplikasi Windows Movie Maker. Pasalnya, tipe menu, fitur dan kegunaannya mirip dengan aplikasi editor Windows lain seperti Paint dan Image Editor. Jadi tidak butuh waktu lama untuk kamu menyesuaikan penggunaannya.

Kamu akan mendapatkan berbagai fitur standar, seperti preset, template slideshow, efek visual dan pengeditan umum seperti trim, merge dan crop.

Untuk hasil format videonya, kamu aplikasi Windows Movie Maker mendukung banyak format, mulai dari AVCHD, QuickTime, MPEG-4, MPEG 1, JPEG, WMV dan Windows Media.

filmora

4. Filmora

Filmora termasuk salah satu aplikasi edit video PC terbaik saat ini. Dukungan fitur lengkap, tampilan yang mudah dan ukuran yang ringan membuat aplikasi ini banyak disukai editor video.

Filmora tersedia untuk Windows dan Mac, sedangkan versi mobilenya bernama Filmora Go Android dan iOS. Meski aplikasi ini memiliki versi berbayar, namun versi gratisnya tetap memberikan performa terbaik untuk edit video.

Sayangnya, untuk versi gratis terdapat watermark berupa tanda tulisan ‘Filmora’ di videonya setelah di export. Namun kamu bisa mendapatkan aplikasi filmora tanpa watermark di beberapa situs penyedia aplikasi premium gratis. Berikut beberapa fitur canggih dari aplikasi Filmora di PC :

Fitur Pengeditan

Filmora memberikan kebebasan kepada pengguna untuk membuat video sebaik mungkin dengan tools yang disediakan. Kamu akan mendapatkan fitur seperti :

  1. Motion Tracking
  2. Perekam Layar
  3. Template Video
  4. Keyframing
  5. Speed Ramping
  6. Instant Mode

Fitur Efek

Fitur efek dari Filmora terlihat modern, sehingga bisa menyesuaikan dengan trend editing video kekinian. Aplikasi ini menyediakan 900 lebih elemen efek video gratis, mendukung sinematik video dan masih banyak lagi.

Selanjutnya, kamu juga bisa menghapus background video dengan plugin AI portrait. Kemudian mengubah objek menjadi stiker AR secara otomatis.

Fitur Audio

Fitur Audio ini memungkinkan kamu untuk mengontrol suara dalam klip video. Misalnya fitur audio ducking untuk menurunkan volume satu trek secara otomatis.

Selanjutnya fitur sinkronisasi audio, membuat suara dalam video lebih pas dengan video. Kemudian silent detection untuk menghapus secara otomatis bagian suara yang senyap.

aplikasi edit video

Aplikasi Edit Video PC Profesional

1. Adobe Premiere Pro

Aplikasi ini kami tempatkan di urutan pertama, karena dari pengamatan kami, sepertinya kebanyakan video editor profesional mengandalkan Adobe Premiere Pro sebagai aplikasi edit video di PC mereka.

Karena hampir semua produk Adobe memang sudah sangat dipercaya kemampuan dan kualitasnya.

Jadi sudah pasti aplikasi ini harus menjadi daftar aplikasi, yang harus kamu kuasai untuk menjadi editor berkelas.

Sayangnya, sebagai software edit yang mumpuni, ada biaya langganan yang cukup mahal. Dilansir dari website resminya, Adobe Premiere Pro dibanderol mulai dari Rp 113 ribu per bulan. Simak daftar keunggulannya dibawah ini :

Preset Premium

Preset dalam proses edit video membantu pengguna untuk merubah nuansa/tema pada klip video. Misalnya preset estetik, vintage, cinematic, colour grading dan masih banyak lagi.

Timeline Luas

Kamu dapat dengan mudah menambah berbagai layer, jumlah video dan audio karena tampilan timeline yang luas.

Mudah Digunakan

Sebagai aplikasi legend, tentunya tampilan userface, tata letak menu dan section sudah mengalami penyesuaian terbaik. Sehingga bagi yang baru pertama kali mencoba, mudah untuk beradaptasi.

Kumpulan Aset Terbaik

Aset atau stok adalah hal yang cukup penting, karena kita tidak perlu mencarinya lagi dari sumber eksternal. Kabar baiknya, Adobe Premiere Pro terkenal memiliki jumlah aset terbaik dan terbanyak, mulai dari audio, efek, video dan animasi. Software ini bisa dijalankan di program Windows dan MacOS. Bagi yang tertarik, bisa langsung registrasi melalui situs resminya.

2. Final Cut

Final Cut jadi aplikasi kedua yang kami rekomendasikan. Aplikasi ini Final Cut adalah aplikasi yang eksklusif untuk pengguna Mac OS.

Belakangan ini Final Cut banyak dilirik dan dibanding-bandingkan dengan Adobe Premiere. Bahkan cukup ramai berita tentang para editor video yang berpindah dari Adobe Premiere ke Final Cut Pro.

Ada beberapa alasan mendasar, mengapa mereka lebih memilih aplikasi yang satu ini, mau tau? simak penjelasan berikut.

Tampilan Timeline Inovatif

Tampilan timeline Final Cut lebih mudah dilihat. Saat mengoperasikannya, kamu bukan hanya melakukan editing, bahkan bisa menikmatinya.

Aplikasi ini sangat memaksimalkan ruang-ruang editing, sehingga terlihat lebih full layar PC. Kesan yang dirasakan adalah masing-masing layer video, audio dan aset lain saling terhubung.

Pelacakan Objek

Fitur ini sangat membantu untuk membuat video cinematic, karena bisa menyesuaikan titik fokus pada objek tertentu.

Fitur ini berfungsi untuk menandai objek video, seperti bagian wajah, badan atau bagian objek lain yang bergerak.

Kemudian pengguna bisa menambahkan warna, efek atau penyesuaian lain yang sesuai dengan tema video.

Sehingga kamu tidak perlu repot memotong dan memisahkan objek tersebut untuk di edit secara khusus.

Kecepatan Proses

Hampir semua pengamat teknologi, setuju dengan pendapat bahwa aktivitas aplikasi pada produk MacOS  lebih cepat dibandingkan sistem operasi lainnya.

3. Sony Vegas

Sony Vegas sangat direkomendasikan bagi yang ingin memperdalam teknik dalam dunia edit video. Aplikasi ini menawarkan penyesuaian video lebih ekstrim dibandingkan aplikasi sebelumnya.

Keunggulan Sony Vegas untuk edit video diantaranya mudah untuk membuat video cinematic. Pasalnya SV memiliki tools profesional seperti :

  1. Dukungan berbagai jenis format
  2. Sinkronisasi timeline storyboard
  3. Deteksi klip
  4. Tools edit seperti trim, shuffle, slip, slide dan time stretch

Tidak usah khawatir untuk penambahan filter, karena ada lebih dari 390 efek yang tersedia. Kamu juga bisa kostum warna klip video dengan mudah, menggunakan edit jenis kurva, atau pie colour.

Selain itu jika kamu mengalami vodeo yang bising, kurang stabil, flicker dan gangguan video lain, semua bisa diatasi dengan fitur video repair.

Kesimpulan

Setiap aplikasi yang sudah kami share diatas tentunya memiliki kelebihan masing-masing. Selain itu mungkin bagi anda yang terbiasa pada satu aplikasi akan perlu waktu untuk menyesuaikannya sewaktu menggunakannya. Sekian saja untuk ulasan mengenai aplikasi edit video PC, update terus informasi lainnya mengenai aplikasi edit video disini.

You May Also Like

About the Author: Dimas Fazzio